Anda sedang mencari inspirasi resep Pudding Lumut - Coklat yang unik? Cara membuatnya memang susah-susah gampang. Jika keliru mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan justru cenderung tidak enak. Padahal Pudding Lumut - Coklat yang enak harusnya sih memiliki aroma dan rasa yang mampu memancing selera kita.
Banyak hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari Pudding Lumut - Coklat, mulai dari jenis bahan, selanjutnya pemilihan bahan segar, sampai cara membuat dan menyajikannya. Tidak usah pusing kalau ingin menyiapkan Pudding Lumut - Coklat enak di rumah, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini dapat jadi suguhan spesial.
Adapun jumlah porsi yang bisa dihidangkan untuk membuat Pudding Lumut - Coklat adalah 7 orang. Jadi pastikan porsi ini cukup untuk dihidangkan untuk anda sendiri maupun keluarga tersayang.
Oh ya untuk tambahan saja, waktu yang diperlukan dalam memasak Pudding Lumut - Coklat diperkirakan sekitar 2 jam.
Nah, kali ini kita coba, yuk, variasikan Pudding Lumut - Coklat sendiri di rumah. Tetap dengan bahan yang sederhana, sajian ini bisa memberi manfaat dalam membantu menjaga kesehatan tubuh kita. Anda bisa membuat Pudding Lumut - Coklat memakai 18 jenis bahan dan 19 langkah pembuatan. Berikut ini cara dalam membuat hidangannya.
Pak Suami suka banget pudding coklat buatan saya. Sementara saya pengen nyoba resep pudding yang baru, lebih mending lagi kalau lebih hemat tapi enak, hehehe.. Ketemulah resep pudding lumut (yang enak banget menurut saya dg rasa santan-pandannya), dikombinasi sama pudding coklat.
Bahan-bahan dan bumbu yang perlu dipersiapkan untuk membuat Pudding Lumut - Coklat:
- A. Lapisan Lumut:
- 1 bungkus agar-agar plain
- 1 sdt perisa vanilla (pakai vanilla essence juga boleh)
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt pasta pandan
- 116 gr atau 8,5 sdm gula
- 1/4 sdm maizena
- 5 lembar daun pandan besar, atau 10 lembar daun pandan kecil
- 600 ml air matang
- 2 bungkus santan instan @65 ml
- 2 butir telur
- B. Lapisan Coklat
- 1 bungkus agar-agar plain/coklat
- 800 ml susu cair UHT coklat
- 2 sdm coklat bubuk
- 100 gr atau 8 sdm gula
- 1 sdm maizena
- 100 gr dark chocolate compound
Langkah-langkah untuk membuat Pudding Lumut - Coklat
1
Campur merata agar-agar, gula, garam, dan perisa vanilla.
2
Buat jus pandan dari 600 ml air + daun pandan, lalu saring. Apabila jus yang dihasilkan kurang dari 600 ml, tambahkan air matang hingga 600 ml.
3
Masukkan jus pandan ke dalam campuran agar-agar, aduk hingga bubuk tercampur dengan cairan.
4
Masukkan 2 bungkus santan instan, aduk kembali.
5
Kocok 2 butir telur ayam hingga berbusa. Masukkan kocokan telur ke adonan.
6
Tambahkan 1 sdt pasta pandan, aduk kembali.
7
Saring adonan agar supaya hasilnya halus dan tidak gosong di dasar panci.
8
Panaskan adonan agar dengan api sedang cenderung kecil. Aduk pelan-pelan dulu.
9
Apabila sudah mulai timbul bentuk lumut, aduk sesuai selera lumut. Jika ingin hasil lumut besar-besar, aduk pelan-pelan. Jika ingin hasil lumut kecil-kecil, aduk cepat dan bertenaga.
10
Jika sudah mendidih, matikan kompor, tunggu hingga uap panas hilang.
11
Jika adonan sudah hilang uap panasnya, tuang sedikit demi sedikit. Saya lebih suka tuang sedikit demi sedikit, tunggu, tuang lagi. Hasilnya di puncak terbentuk lumut. Jika langsung dituang semua adonan, maka puncaknya hanya berwarna hijau dari cairan, dan lumut mengumpul di bawah (karena ketika di cetakan lumut mengambang).
12
Sambil menunggu Lapisan Lumut set, siapkan Lapisan Coklat. Campur agar-agar, gula, maizena, perisa vanilla, dan bubuk coklat. Aduk merata
13
Masukkan 800 ml susu cair coklat, aduk kembali.
15
Irisi tipis-tipis Dark Chocolate Compound, supaya mudah tercampur, masukkan ke dalam adonan agar yang sudah disaring.
16
Panaskan adonan agar, api sedang cenderung kecil.
17
Jika sudah mendidih, tunggu hingga uap panas hilang.
18
Setelah uap panas hilang dan Lapisan Lumut sudah set (lapisan tidak lengket di tangan, namun masih bisa bergoyang), timpa dengan adonan agar coklat sedikit demi sedikit. Apabila Lapisan Lumut sudah terlanjur set dan kuat, tusuk-tusuk permukaannya dengan garpu dahulu, baru letakkan adonan agar coklat.
19
Kunci di membuat pudding ada pada: 1. Adonan harus mendidih, pastikan meletup-letup banyak sebelum matikan api. 2. Jauh lebih baik menunggu uap panas hilang sebelum menuang adonan, karena adonan sudah lebih mengental. 3. Harus sabar dalam menuang adonan, supaya hasilnya lebih bagus.